7 GUNUNG TERTINGGI DI EROPA
7 Gunung Tertinggi di Eropa - Menurut sumber-sumber yang penulis baca, puncak tertinggi Eropa ternyata masih menjadi perdebatan para pendekar gunung di dunia. Sebagian menganggap gunung Elbrus yang ada di wilayah Russia sebagai puncak tertinggi Eropa, karena menurut data, gunung inilah yang paling tinggi diantara yang lainnya.
Namun masalahnya, letak gunung Elbrus ada di wilayah Rusia yang kadang nggak dianggap lagi sebagai daratan Eropa, karena memang jauh banget di bagian timur dan berdekatan dengan benua Asia. (Catatan : Russia sebagai salah satu negara terluas di dunia punya wilayah besar yang membentang dari Eropa Timur hingga daratan Asia).
Maka dari itu, banyak kalangan lebih suka kalau Mont Blanc yang ada di perbatasan Italia dan Prancis lah yang menjadi gunung tertinggi benua Eropa. Karena Elbrus sudah masuk daftar seven summit dunia, saya putuskan untuk pilih Mont Blanc saja yang jadi gunung tertingginya ya, biar adil, damai dan tentram.
Tak perlu bertele-tele lagi, kita langsung saja masuk ke bahasan utama yang menjadi judul artikel ini, yakni 7 Gunung Tertinggi di Eropa. Gunung mana saja yang masuk daftar ini? Berikut ulasan singkatnya.
Namun masalahnya, letak gunung Elbrus ada di wilayah Rusia yang kadang nggak dianggap lagi sebagai daratan Eropa, karena memang jauh banget di bagian timur dan berdekatan dengan benua Asia. (Catatan : Russia sebagai salah satu negara terluas di dunia punya wilayah besar yang membentang dari Eropa Timur hingga daratan Asia).
Maka dari itu, banyak kalangan lebih suka kalau Mont Blanc yang ada di perbatasan Italia dan Prancis lah yang menjadi gunung tertinggi benua Eropa. Karena Elbrus sudah masuk daftar seven summit dunia, saya putuskan untuk pilih Mont Blanc saja yang jadi gunung tertingginya ya, biar adil, damai dan tentram.
Tak perlu bertele-tele lagi, kita langsung saja masuk ke bahasan utama yang menjadi judul artikel ini, yakni 7 Gunung Tertinggi di Eropa. Gunung mana saja yang masuk daftar ini? Berikut ulasan singkatnya.
1. Mont Blanc
Tingginya nyampe 4.810 mdpl, lokasinya ada di perbatasan Italia dan Prancis, Mont Blanc berarti Gunung Putih dalam Bahasa Indonesia atau White Mountain dalam Bahasa Inggris. Pertama kali puncaknya dijamahi manusia pada tahun 1786, dan hingga kini masih sering didaki oleh para hiker profesional Eropa. Setiap tahunnya ada 20 ribu orang yang datang kesini. Selain dikunjungi para pendaki, gunung ini juga sering jadi arena bermain para pecinta ski dan snowboarding. Jalur paling favorit untuk mendaki gunung ini adalah jalur Voie Des Cristalliers. Ini dia penampakannya..
Keren banget kan? |
2. Monte Rosa
Yang ini adanya di Swiss atau bahasa kerennya Switzerland. Monte Rosa punya ketinggian 4.634 mdpl. Pertama kali didaki pada tahun 1855 oleh tim yang diisi 8 petualang terbaik Eropa pada zaman itu.
Monte Rosa yang anggun sekaligus gagah |
3. Zumsteinspitze
Namanya ribet bener buat diucapin lidah kita ya, ngga tau kalo yang baca orang Eropa sana. Yang ini masih sama juga ada di Swiss, lokasinya berdekatan sama Monte Rosa. Tingginya 4.563 mdpl, dan bisa dicapai lewat Piedmont di Italy dan Valais di Swiss. Pertama kali didaki oleh manusia pada tahun 1820 silam.
Ini dia penampakan si Zumsteinspitze |
4. Signalkuppe
Ini lokasinya kayaknya ngga berjauhan semua, Signalkuppe juga ada di perbatasan Italy sama Swiss, dan katanya ini sub-peak nya Monte Rosa. Tingginya 4.554 mdpl. Kerennya, di sini ada tempat pemondokan tertinggi di Eropa, namanya Margherita Hut yang dibuka secara resmi oleh sang Ratu pada tahun 1893.
Pengen banget nyoba bobo di sini kan |
5. Dom
Lagi-lagi gunung gagah berikutnya ada di Swiss, namanya Gunung Dom, tingginya 4.545 mdpl. Gunung ini termasuk salah satu yang paling mudah didaki, soalnya ada kereta gantung yang siap mengantar para pengunjung ke atas gunung ini. Tapi sering juga banyak pendaki yang naik lewat jalur pertama yang dulu sering digunakan oleh Pendeta J L Davies, saat beliau pertama kali naek ke gunung ini tahun 1858.
Wajib dicoba nih mendaki pake kereta canggih kayak gini |
6. Liskamm
Gunung yang ini katanya yang paling menantang, soalnya ada jembatan sirotol mustaqim sepanjang 5 kilometer menuju puncaknya, ngeri juga ya. Tingginya 4.538 mdpl, dan lokasinya lagi-lagi berada diantara Swiss dan Italia. Jalur gunung ini sudah didaki sejak 150 tahun lalu. Coba deh kamu cari video pendakian gunung ini di youtube, cuma nonton aja sudah lumayan memacu adrenalin, apalagi kalau merasakan petualangannya secara langsung!
Aduh aduh, pada berani ngga lewat jembatan sepanjang 5 km ini? |
7. Weisshorn
Kamu pasti tahu kan gunung terkeren yang ada di Eropa, itu lho yang ada di bungkus coklat toblerone, namanya gunung Matterhorn. Nah gunung Weisshorn ini ternyata juga punya penampakan puncak kerucut keren yang mirip-mirip dengan gunung Matterhorn. Tingginya 4.503 mdpl, adanya di Swiss, iya lagi-lagi Swiss. Suatu hari saya harus berkunjung ke negara penuh gunung ini.
tuh gunungnya ada di belakang si bapak tua ini |
Itu saja yang bisa saya bagikan untuk kawan-kawan semua, semoga bermanfaat untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang dunia pergunungan. Terima kasih telah membaca tulisan yang membosankan ini, semoga Tuhan membalas kebaikan kamu semua. Salam Lestari!
http://www.bluetripper.com/2015/06/7-gunung-tertinggi-di-eropa.html
Casino Bonus No Deposit Bonus 2021 | Best Casino Bonuses for
ReplyDeleteCasino Bonus No 바카라 사이트 Deposit 로투스 바카라 중계 사이트 Bonus 2021. This page is updated daily. We also recommend 블랙 잭 casinos 바카라 사이트 offering no 바카라 deposit bonus offers to new players. You can start